TNI Hadir untuk Rakyat: Babinsa 1701-16/Unurum Guay Gotong Royong Rehab Rumah Warga

    TNI Hadir untuk Rakyat: Babinsa 1701-16/Unurum Guay Gotong Royong Rehab Rumah Warga

    Sentani – Sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakat binaan, Babinsa Koramil 1701-16/Unurumguay, Serka Misbahudin, melaksanakan kegiatan karya bakti membantu perehapan rumah milik warga, Bapak Yohan Jek, di Kampung Garusa, Distrik Unurumguay, Kabupaten Jayapura, pada Rabu (19/11/2025).

    Kegiatan karya bakti ini merupakan bagian dari tugas dan tanggung jawab Babinsa untuk meningkatkan kedekatan sekaligus mempererat hubungan emosional dengan masyarakat di wilayah binaan. Selain karya bakti, para Babinsa juga rutin melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) guna memantau perkembangan situasi, mendengarkan aspirasi, serta menjawab berbagai kebutuhan warga.

    Serka Misbahudin menjelaskan bahwa kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat, sekaligus membantu meringankan beban warga yang membutuhkan dukungan. Ia berharap budaya gotong royong seperti ini terus tumbuh sebagai wujud kebersamaan dan solidaritas antara TNI dan masyarakat.

    “Kegiatan karya bakti ini tidak hanya membantu mempercepat proses perehapan rumah warga, tetapi juga untuk membangun keakraban dan menumbuhkan rasa kekeluargaan. Dengan hadirnya Babinsa di tengah masyarakat, kami berharap dapat memberikan rasa aman, kenyamanan, serta manfaat yang nyata bagi warga, ” ujarnya.

    Di sisi lain, Bapak Yohan Jek selaku pemilik rumah menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasinya atas bantuan yang diberikan. Ia mengaku kehadiran Babinsa sangat membantu keluarganya dalam memperbaiki kondisi rumah yang sudah lama membutuhkan perhatian.

    “Saya sangat berterima kasih kepada Babinsa yang telah peduli dan meluangkan waktu untuk membantu kami. Bantuan ini sangat berarti bagi keluarga kami, ” ungkapnya.

    Melalui kegiatan karya bakti seperti ini, Koramil 1701-16/Unurumguay menegaskan komitmennya untuk selalu hadir dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. Upaya tersebut sekaligus mendukung terwujudnya kehidupan sosial yang harmonis, aman, dan sejahtera di wilayah pedalaman Kabupaten Jayapura. (Redaksi Papua)

    Anker Putra Cyklop

    Anker Putra Cyklop

    Artikel Sebelumnya

    Kasdim 1701/Jayapura Berikan Penghormatan...

    Artikel Berikutnya

    Semangat Belajar SD Mayuberi Berkobar Berkat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Honai ke Honai: TNI Pererat Persaudaraan di Pedalaman Papua
    Satgas Yonif 142/Ksatria Jaya Bawa Layanan Kesehatan ke Pedalaman Sinak
    Marinir Datangi Rumah Warga, Satgas Yonif 10 Marinir/SBY Gelar Layanan Kesehatan Door to Door di Kampung Aisa
    Jaga Kebersihan Danau Sentani, Unsur TNI-Pemda Kerja Bakti di Dermaga Yahim

    Ikuti Kami