Bergerak Jangkau Daerah Terpencil, TNI Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis

    Bergerak Jangkau Daerah Terpencil, TNI Hadirkan Pelayanan Kesehatan Gratis

    Dalam rangka menjaga dan meningkatkan kesehatan, Pos Milki Satgas Pamtas RI-PNG Statis Yonif 753/AVT melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Kampung Milki, Kab. Pegunungan Bintang, Sabtu (15/12/2025).

    Pelayanan kesehatan ini merupakan wujud nyata kami dalam membantu kesusahan masyarakat kampung Milki yang masih terkendala dalam akses kesehatan dan membantu salah satu program pemerintah yaitu meningkatkan pemberian pelayanan kesehatan terpadu bagi masyarakat.

    Dalam kegiatan ini, Letda Inf Ahmad Iriyanto, selaku Danpos Milki Satgas Pamtas RI-PNG Statis Yonif 753/AVT mengungkapkan bahwa kegiatan ini dilakukan dengan tujuan untuk membantu masyarakat setempat dalam mendapatkan pelayanan kesehatan dan memberikan wawasan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan dan diharapakan masyarakat hidup lebih sehat dan memelihara kesehatannya dengan baik. Dalam pelayanan kesehatan ini saya selaku Danpos Milki menggunakan metode "pelayanan kesehatan door to door" langsung berkunjung ke rumah-rumah masyarakat.

    "Dengan adanya pelayanan kesehatan ini kami selaku masyarakat kampung Milki merasa sangat terbantu dengan hadirnya Bapak TNI di kampung kami sehingga kami masyarakat dapat menerima pelayanan kesehatan ini "ungkap Tapianus Murkim" (Warga).

    Semoga mendekati perayaan Hari Natal dan Tahun baru ini bisa memberikan Damai kasih dan warna yang baru bahwa TNI hadir di tengah masyarakat untuk membantu dan mengatasi kesusahan masyarakat yang dialami.

    Anker Putra Cyklop

    Anker Putra Cyklop

    Artikel Sebelumnya

    Marinir dan Warga Krus Bersatu Membangun...

    Artikel Berikutnya

    TNI AD Manunggal dengan Rakyat, Inti Pesan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Borong Hasil Tani Mama Papua, Prajurit Yonif 142/KJ Dongkrak Ekonomi Yugumuak
    Merah Putih Berkibar di Puncak: Safari Honai Satgas Yonif 142/KJ
    Satgas Yonif 732/Banau Hadirkan Layanan Kesehatan Gratis di Kampung Wangbe
    Marinir Hadir di Perbatasan: Sembako untuk Warga Kampung Sorry
    Satgas Yonif 113/JS: Kesehatan Door to Door di Pedalaman Intan Jaya

    Ikuti Kami