Natal di Trans Papua: TNI Tebar Damai dan Kasih di Bilogai

    Natal di Trans Papua: TNI Tebar Damai dan Kasih di Bilogai

    INTAN JAYA - Di tengah bentangan alam Trans Papua yang membelah Kabupaten Intan Jaya, suasana Natal 2025 terasa semakin hangat berkat kehadiran prajurit Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan (Satgas Pamtas) RI–PNG Mobile Yonif 500/Sikatan. Pada Rabu (24/12/2025), personel Satgas tak hanya menjaga keamanan, namun juga menyebarkan semangat kasih dan perdamaian melalui kegiatan komunikasi sosial (komsos) yang menyentuh hati di Kampung Bilogai, Distrik Sugapa.

    Sebanyak 10 personel dari Titik Kuat (TK) Bilogai, dipimpin oleh Dantim 2 TK Bilogai, Serda Olga Saputra, turun langsung ke jalur vital penghubung antarwilayah. Dalam balutan keakraban, mereka menyapa setiap pengguna jalan dan warga sekitar, berbagi kebahagiaan Natal melalui pemberian buku rohani dan topi Santa Claus. Momen sederhana ini berhasil menghadirkan senyum dan keceriaan di wajah masyarakat yang tengah beraktivitas.

    Serda Olga Saputra mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari pendekatan humanis yang diusung Satgas Yonif 500/Sikatan. Tujuannya jelas: membangun kedekatan emosional yang kuat dengan masyarakat, terlebih di momen sakral seperti perayaan Natal.

    “Kami ingin hadir sebagai saudara bagi masyarakat. Natal adalah momen kasih dan perdamaian, sehingga kami ingin berbagi sukacita sekaligus mempererat hubungan kekeluargaan dengan warga Bilogai, ” ujar Serda Olga.

    Senada dengan Serda Olga, Dan TK Bilogai, Kapten Inf Reynaldo J. Lubis, menekankan pentingnya komsos sebagai strategi fundamental dalam menjaga keharmonisan dan stabilitas di wilayah tugas.

    “Melalui kegiatan sederhana ini, kami ingin memastikan masyarakat merasakan kehadiran TNI yang membawa rasa aman dan damai. Kemanunggalan TNI dan rakyat adalah kunci terciptanya situasi yang kondusif di Intan Jaya, ” tutur Kapten Reynaldo.

    Sambutan hangat dari masyarakat terlihat jelas. Senyum, sapaan ramah, dan dialog singkat menjadi bukti betapa eratnya hubungan yang terjalin antara prajurit TNI dan warga setempat. Selama kegiatan berlangsung, situasi keamanan di Bilogai terpantau aman dan kondusif, menggarisbawahi peran Satgas Yonif 500/Sikatan yang tak hanya sebagai pelindung, tetapi juga sebagai mitra aktif dalam menebarkan pesan damai, harapan, dan persaudaraan di Bumi Cenderawasih.

    (Wartamiliter)

    yonif500sikatan satgaspamtas natal2025 transpapua intanjaya tnihumanis
    Jurnalis Agung

    Jurnalis Agung

    Artikel Sebelumnya

    Sambut Natal, Kodim Jayapura Bagikan Bingkisan...

    Artikel Berikutnya

    Dana Desa Aman di Bilai, Satgas Yonif 113...

    Berita terkait